Wan Muhammad Sabri SE Antar berkas Ke DPD Partai PAN  Sebagai Bacalon Bupati Kabupaten Bengkalis 2021/2026

Bengkalis (Riau), Suaralira.com -- Tokoh muda, (Wan. Muhamad  Sabri SE) yang kerap  dipanggil Abi asal Sungi Pakning kec Bukit Batu kab Bengkalis mendatangi kantor  Dewan Pimpinan Derah Partai Amanat Nasional (DPD - PAN) Jln.Pertanian Bengkalis.
 
Rabu 9/10/2019, sekitar jam 11.30 Wib beserta rombongan dengan maksud pengembalian berkas serta menandatangani sebagai bacalon Bupati dan Wakil Bupati kab Bengkalis 2020, disambut langsung oleh ketua penjaringan Suprapto, Syauhkani Al Karim, serta sekretariat Sukma Irawan Auzar.
 
Wan bersama kerabat dekat nya mendatangi kantor DPD - PAN  bengkalis mengendarai sepeda motor dan berpakaian baju kemeja berwarna putih celana warna hitam.
 
Usai menandatangani surat pernyataan bahwa ia siap menjadi Orang yang nomor satu di kab Bengkalis, yang dikenal julukan Negeri Junjungan, ungkap Wan Muhamad Sabri SE kepada wartawan Suaralira.com dipendopo Siktariat kantor DPD - PAN Bengkalis.
 
Sambung nya lagi, saya mendaftarkan diri di partai Amanat Nasional untuk menjadi bacalon Bupati dan wakil Bupati Bengkalis, saya melihat Visi dan misi saya hampir sama dengan Visi dan misi Partai PAN, mudah - mudahan saya bisa bergabung di payung partai PAN.
 
Intinya siapapun yang menjadi Bupati dan Wakil Bupati, Bengkalis tentunya ingin menjadikan  Bengkalis kedepan lebih baik. Semua itu tak lepas dukungan  masyarakat dan kerabat - kerabat dekat, dan saya ingin Bengkalis, Negeri Junjungan ini menjadi yang lebih maju. Bengkalis negeri bertuah, pungkas Wan Muhammad Sabri SE.
 
Tutupnya Saya siap bertarung di Pilkada nanti. (Zul/sl)